Namun, masih banyak orang yang tidak mengerti dan masih bingung bagaimana cara membuat jaringan LAN tersebut. Bahkan ada yang berfikir jika ingin bermain pada jaringan LAN itu harus memiliki kabel LAN. Padahal tidak, kita juga tetap dapat tersambung jaringan LAN menggunakan Wireless.
Nah, maka dari itu pada kesempatan kali ini, Carabumi akan menjabarkan langkah-langkah membuat jaringan LAN di windows 7. Berikut caranya :
1. Clik Start - Pilih Control Panel - kemudian klik Network and Internet
2. Setelah terbuka, kemudian pilih Network and Sharing center - dan klik Manage wireless network
3. Klik Add - pilih Create an ad Hoc network - tekan Next
4. Kemudian isi Network Name dan Security key (bebas) - Klik Next - tunggu sebentar,
5. DONE! Jaringan LAN sukses dibuat. DI bawah ini adalah contoh jaringan LAN buatan saya
Mudah kan? dengan begini, kalian bisa bermain game dengan teman menggunakan jaringan LAN sepuasnya.
Nah, itulah cara membangun jaringan LAN. Semoga apa yang saya berikan kali ini dapat berguna untuk kalian semua. Sampai berjumpa di postingan berikutnya, terimakasih
Jika kalian merasa artikel ini bermanfaat, silahkan bagikan tulisan ini ke teman-temanmu dengan menekan tombol Share di bawah.